Kuil Wat Pho menjadi salah satu kuil yang paling terkenal di Thailand. Kuil Wat Pho merupakan kuil yang memiliki keindahan yang sangat mempesona. Ketika kalian mengunjungi tempat ini, kalian akan merasakan kesyahduan yang sangat tenang sehingga dapat memberikan perasaan rileks kepada setiap orang yang berkunjung kesini.

Kuil Wat Pho sendiri merupakan kuil Buddha terbesar dan tertua di Thailand. Luas kompleks Wat Pho mencapai 20 acre yang dilengkapi berbagai prasarana yang dapat digunakan oleh pengunjung kuil.

Ketika kalian sampai di tempat ini, kalian akan menelusuri lorong panjang yang dihias oleh bebatuan alam yang indah. Keindahan saat melewati lorong ini sangat cocok dijadikan tempat untuk berfoto.

Ketika kita sampai di patung Buddha yang sedang tertidur, kita akan dikejutkan dengan lapisan emas yang digunakan untuk membalut seluruh tubuh patung Buddha tersebut. Untuk bagian kaki dan mata sang Buddha juga dihiasi dengan kerang mutiara yang sangat indah. Pada bagian telapak kaki Buddha ada 108 panel yang menggambarkan keindahan dan keagungan sang Buddha.

Tidak sampai disitu saja, kalian juga akan disuguhkan banyaknya lukisan yang menghiasi sisi dalam kuil. Saat mendatangi tempat ini, kalian akan melihat adanya mangkok kecil berisikan koin. Jika kalian ingin menyumbangkan uang, kalian bisa menukarkan 20 Bath untuk semangkuk koin tersebut. Koin itu nantinya akan digunakan untuk mengisi mangkok perunggu yang berjajar sembari memanjatkan doa kepada yang Maha Kuasa.

Exit mobile version