Semua pasti setuju jika negara Thailand memiliki banyak wisata alam yang menakjubkan. Namun, Thailand tidak hanya terkenal akan wisata alam-nya saja yang indah, pasalnya di Thailand juga ada banyak tempat yang dianggap angker oleh masyarakat Thailand.
Seperti yang kita tahu, masyarakat Thailand masih sangat mempercayai hal-hal mistis, bahkan mereka percaya dapat hidup berdampingan dengan hantu, yuk kita lihat tempat angker apa saja yang paling populer di Thailand.
Ingin merasakan berada di kota yang sudah tidak berpenghuni dengan bangunan usang dan berjamur yang seram ? Coba saja datang ke Piyaporn Gated Community. Area ini memiliki luas sekitar 40 hektar dan terletak di Soi Watcharapol, tidak terlalu jauh dari Khaosan Road, hanya sekitar 30 menit perjalanan saja. Menurut cerita masyarakat sekitar, area ini dibangun diatas pemakaman, sayangnya ketika dibangun, pihah pengelola tidak sempat mendoakan setiap makam yang ada, alhasil ada banyak kejadian aneh dan misterius yang terjadi selama proses pembangunan.
Bagaimana yah rasanya mengunjungi pabrik yang angker ? Sudah pasti menyeramkan bukan. Namun bagi kalian yang ingin menguji nyali, kalian bisa datang ke Bangpu, Thailand. Disini ada satu pabrik sepatu yang sangat menyeramkan. Konon banyak pegawai yang meninggal dunia saat terjadi insiden ledakan air compressor. Karena pemilik pabrik merasa depresi, ia akhirnya memutuskan untuk bunuh diri di pabrik ini. Menurut pengakuan masyarakat sekitar, sering terdengar suara-suara aneh dan penampakan hantu pekerja dimalam hari.
Siapa bilang kuil selalu lekat dengan hal-hal yang menenangkan jiwa ? Coba datang ke Prasart Wat. Kuil ini adalah kuil tertua di Thailand yang dibangun di jaman pemerintahan Ayutthaya. Konon, siapapun yang berkata kasar ketika berada di kuil ini akan tertimpa kesialan, bahkan menurut cerita ada banyak yang meninggal dunia secara misterius karena mencoba untuk berkata kasar ketika berada di area kuil, menyeramkan bukan ?
Bagaimana, punya nyali tidak untuk berkunjung ke tempat ini ?