Siapa bilang Phuket hanya terkenal akan wisata pantai dan lautnya saja ? Selain pantai, kalian juga bisa menemukan beberapa air terjun yang indah di Phuket. Berikut ini air terjun yang wajib kalian kunjungi ketika berkunjung ke Negeri Gajah Putih, Thailand.

Air terjun pertama bernama Ao Yon Waterfall. Untuk melihat keindahan air terjun ini, par apengunjung harus melalui jalur pendakian yang cukup sulit dan menguras tenaga. Lokasinya terletak didekat Ao Yon, Cape Panwa. Namun semua usaha kalian untuk mencapai air terjun ini akan segera terbayarkan akan keindahan Air Terjun Ao Yon. Selain itu ada beberapa kolam kecil yang bisa digunakan untuk berenang.

Air terjun kedua adalah Bang Pae Waterfall. Air terjun ini terletak di Khao Phra Thaeo National Park, sebelah Utara Phuket. Tdak hanya bisa melihat air terjun yang indah saja, disini juga tersedia restoran dengan berbagai menu khas Thailand yang lezat. Waktu yang paling tepat untuk berkunjung kesini adalah sekitar pukul 9 pagi hingga jam 4 sore.

Air terjun ketiga bernama Kathu Waterfall. Air terjun ini merupakan destnasi air terjun yang paling sering dikunjungi di Phuket. Berbeda dengan air terjun lainnya, Kathu Waterfall tercipta dari genangan air hujan yang memenuhi kolam, terkadang air yang ada di kolam terisi penuh, terkadang juga tidak. Meski begitu, banyak wisatawan yang datang ketempat ini untuk melihat keindahannya.